Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Simpan Download Sementara di UCBrowser | Android

Mendownload file di android terkadang tidak semudah yang bisa dilakukan aplikasi desktop, kita bisa menggunakan browser ataupun download manager. Dengan mudah kita bisa resume atau membookmark link.
Terkadang sedikit beda bila kita menggunakan android, file yang kita download terkadang putus ditengah jalan, ataupun terkadang link yang kita tuju sudah expired padahal kita belum mendownloadnya.
Mungkin juga kita pada saat sedang sibuk maupun berada dalam daerah yang sulit mendapatkan koneksi internet.
Selain Opera mini mungkin browser yang sering digunakan adalah UCBROWSER . entah kita sadari atau tidak, pada UCBrowser terdapat fitur UDISK .
UDISK adalah tempat penyimpanan virtual dari UCBrowser. Dengan menggunakan UDISK ini kita bisa menyimpan hasil download kita ke server yang pada suatu saat bisa kita download.
Kronologi misal: Saya hari ini mau mendownload file tapi karena kuota terbatas saya bisa mengalihkan download ke server UCBrowser. Dan saat saya sudah ada koneksi tersambung saya bisa mendownloadnya.
Untuk menggunakan UDISK ini sangat mudah, kita hanya memilih icon UDISK di halaman start UCBrowser. Kemudian mendaftar agar dapat username untuk masuk. Setelah login, jika kita mendownload file akan muncul popup pilihan Download ke penyimpanan HP atau simpan di UDISK.

Terdapat 2 folder di UDISK, yang pertama adalah folder Temp / temporary yang mempunyai kapasitas 4Giga dan kedua adalah My Files dengan kapasitas 2Giga.
Bedanya adalah di folder temp ,file akan terhapus otomatis setelah 7 hari. Namun di Folder My File tidak akan terhapus otomatis sebelum kita menghapusnya.

Memang kapasitas yang disediakan cukup kecil, namun ini sangat membantu pada saat mendesak.
Demikian artikel tentang UDISK, beberapa gambar akan saya tambahkan setelah postingan ini. Karena postingan ini masih mencoba menggunakan Aplikasi Android, jadi agak ribet ngatur gambarnya.
SEKIAN

2 komentar untuk "Simpan Download Sementara di UCBrowser | Android"